Meski mundur dari Persik, pemain kelahiran 1993 itu akan tetap memberikan dukungan kepada tim berjulukkan Macan Putih itu.
Arthur Irawan akan berada di posisi manajemen Persik untuk ke depannya.
Mundurnya mantan pemain Persija Jakarta itu dari posisi sebagai pemain sepakbola ternyata bukan hal yang mendadak.
Sebenarnya ia sudah merencanakan untuk pensiun sejak awal musim bergulir.
"Saya sudah sampaikan pada rekan-rekan tim kalau ini musim terakhir saya."
Baca Juga: Kata Teco Usai Antar Bali United ke Championship Series Liga 1 2023-2024
"Sejak awal musim kemarin saya sampaikan," terang pemain yang sempat berkarir di Spanyol dengan membela Espanyol B itu.
Arthur Irawan mengaku tidak akan menjadi pelatih selepas pensiun.
Menurutnya, menjadi pelatih bukan pekerjaan yang tepat untuknya.
Pemain kelahiran Surabaya ini lebih memilih fokus berada di manajemen tim dan tidak turun ke lapangan hijau.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar