"Ia (Lee) adalah seorang pemain yang turun ke lapangan yang hampir tidak pernah berlatih sama sekali. Ia tidak bisa bergerak dan gelisah,” ujar Joachim Fischer.
Secara terpisah, Lee mengatakan bahwa kondisi fisiknya belum membaik setelah tampil pada Olimpiade Paris yang sudah berlangsung sekitar enam pekan lalu.
"Kondisi saya belum sampai di tahap yang baik. Masih banyak yang harus saya upayakan untuk menemukan kondisi terbaik saya," kata Lee.
"Setelah Olimpiade, kondisi tubuh saya agak aneh. Saya menderita banyak cedera dan saya tidak tahu kenapa."
"Saat saya berlatih dengan intensitas tertentu, saya merasakan nyeri di mana-mana. Siku dan lutut terasa nyeri dan punggung saya terasa kaku," ujarnya.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | SportTV2.dk |
Komentar