"Itu adalah kesalahan kecil. Saya sangat dekat dengan Pecco dan bersiap untuk menyerang di Tikungan 5," kata Acosta, dilansir dari Speedweek.
"Saya menyadari bahwa saya benar-benar memiliki peluang untuk menyalipnya di tikungan itu."
"Mungkin pendekatan saya terlalu berlebihan, karena saya membelokkan motor sedikit lebih awal dan itu mengurangi tekanan dari roda depan lebih cepat."
"Hal-hal seperti itu bisa terjadi, kami harus menerimanya. Meski saya terjatuh, ada banyak hal positif yang bisa saya ambil," ujar Acosta.
Baca Juga: Klasemen MotoGP 2024 - Francesco Bagnaia Makin Dekat ke Jorge Martin Usai Sempurna pada GP Jepang
Acosta menerima pencapaian dengan meraih pole position pertama sebagai seorang rookie ternyata harus berakhir menyakitkan.
Sosok berjuluk Baby Shark tersebut sudah begitu dekat dengan kemenangan pertamanya di kelas para raja.
Kemenangan Acosta sudah dinanti di mana pada awal musim ini dia diekspektasikan untuk memecahkan rekor pemenang lomba termuda di kelas MotoGP milik Marc Marquez.
"Tentu saja saya fokus pada tujuan besar, tetapi selain itu saya juga menghadapi tujuan-tujuan yang lebih kecil,” kata Acosta yang mengakui ambisi untuk menang."
"Pada hari ini, saya hanya ingin tampil kompetitif dan berada di posisi terdepan. Itu adalah informasi penting yang saya kumpulkan."
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Crash.net, Speedweek.com |
Komentar