"Saya selalu langsung menemukannya. Ini adalah sesuatu yang tidak semua pembalap bisa lakukan."
"Kebalikannya dengan Enea (Bastianini), dia selalu berusaha maju sedikit demi sedikit dalam sebuah sesi," ucap Marquez.
Target hari Sabtu, Marquez masih punya patokan yang sama dengan sesi latihan yaitu pace yang cukup untuk merebut baris start terdepan.
"Saya belum bisa membayangkan apakah kami bisa berkendara lebih cepat lagi besok (Sabtu hari ini). Kami harus lihat dulu."
"Jika saya bisa memilih, saya ingin menyegel 1 menit 29.1 detik untuk besok juga," tegasnya merujuk kecepatan satu lapnya yang tinggi.
Baca Juga: MotoGP Thailand 2024 - Kebiasaan Enea Bastianinia, Awalnya Entah di Mana Tahu-Tahu Tembus 3 Besar
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar