"Tapi kita bisa melihat Australia pun sama di saat mereka punya bola mereka tidak mau menyerang kita. Jujur menurut saya, saya pun tidak suka tapi hasilnya saya bersyukur," tambahnya.
Nova Arianto menambahkan postingan di instagram pribadinya, penjelasan lebih lanjut yang membuat hatinya bergejolak.
Eks pemain PSIS Semarang itu malu tetapi mau tidak mau harus tahan malu.
Baca Juga: Ini 16 Negara Lolos ke Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia Siap-siap Masuk Pot Buntut
View this post on Instagram
"Jujur melihat jalannya pertandingan hari ini sangat bergejolak di dalam hati saya karena memang secara taktik melihat Australia lebih unggul secara kualitas individu kami bermain menunggu dan melakukan counter attack saat merebut bola."
"Dan situasinya terjadi Australia juga tidak melakukan serangan sehingga kami tetap menunggu Autstralia melakukan serangan."
"Saya pun malu dengan yang terjadi di lapangan malam ini tetapi karena kalau kita kalah kami tidak lolos Piala Asia maka saya harus tahan malu itu dan tidak melakukan pressing," kata Nova Arianto.
"Pastinya terlihat tidak baik dan saya yakin pemain pun merasakan hal yg sama di lapangan," imbuhnya.
Editor | : | Bagas Reza |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar