"Mereka telah banyak mengalami penurunan musim ini."
"Saya pikir Gyokeres bermain seperti Erling Haaland."
Baca Juga: Kesulitan Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo, Kylian Mbappe Malah Dituduh Hancurkan Real Madrid
"Dia kuat, fisik, atletis dan tahu di mana letak gawangnya."
"Ia tidak memiliki rasa takut dalam menghadapi pemain bertahan dalam situasi 1v1 dan saya sangat menyukainya."
"Ia bisa pergi ke mana saja di Eropa dengan gol-gol yang ia cetak saat ini," tutur eks pemain Tottenham Hotspur tersebut menambahkan.
Gyokeres bisa menjadi alternatif penyerang tengah yang baik bagi Madrid.
Apalagi profilnya masuk dalam rencana klub dengan pembelian pemain di usia yang matang.
Namun, kontrak Gyokeres sendiri masih berlaku hingga Juni 2028 bersama Sporting CP.
Di samping itu, Madrid perlu bersaing dengan klub-klub Liga Inggris yang dikabarkan juga meminatinya.
Di pasaran, harga Gyokeres berada di angka 70 juta euro, tetapi pihak Sporting ditengarai menuntut mahar minimal 100 juta euro bagi tim yang menginginkan jasa penyerang Swedia tersebut.
Editor | : | Bonifasius Anggit Putra Pratama |
Sumber | : | Football-espana.net |
Komentar