Martin yang musim ini di ambang menjadi juara dunia telah memiliki Aprilia sebagai pelabuah baru, sedangkan Bastianini akan datang ke KTM.
Selain itu, pabrikan Italia tersebut juga kehilangan Pramac Racing sebagai mitra mereka untuk tim satelit yang pindah haluan ke Yamaha.
Keputusan Ducati dalam merekrut Marc Marquez untuk MotoGP 2025 mendatang mengundang komentar dari Valentino Rossi.
The Doctor bukan kali pertama mengutakan rasa tidak setujunya dengan langkah Ducati menjadikan Marquez sebagai rekan setim muridnya.
Rossi sendiri sempat mengira bahwa Martinlah yang seharusnya menjadi rekan Bagnaia yang merupakan juara kelas utama dua musim terakhir ini.
"Mungkin sulit baginya, sejujurnya, saya tidak begitu paham dengan hal ini, saya pikir Martinlah yang memakai wearpack merah musim depan," kata Rossi.
Masih seperti sebelumnya, pria yang telah dinobatkan sebagai legenda MotoGP itu tetap menilai Bagnaia tak membutuhkan seorang Marquez sebagai pembuktian.
"Bagnaia adalah juara dunia MotoGP dua kali dan tahun ini dia berjuang untuk meraih gelar ketiganya," ucap Rossi menjelaskan.
"Akan menarik untuk melihat bagaimana kebersamaan ini berlangsung."
"Saya rasa Bagnaia tidak perlu berada di belakang Marquez untuk membuktikan bahwa dia adalah nomor satu," imbuhnya, dilansir dari laman Motosan.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar