Setelah skor 13-16 di mana dia terjatuh saat berusaha mengembalikan bola silang Watanabe, Chico meminta perawatan medis.
Chico melanjutkan perjuangannya. Dia justru dapat menyamakan skor di 16-16. Pukulan lawan yang keluar membuat Chico memimpin lagi 17-16.
Laga masih ketat hingga 18-18. Sayangnya Chico lengah. Dua bola lob Watanabe membuatnya kecolongan hingga tertinggal 18-20 di match point.
Dan lagi. Lob dari Watanabe gagal dikembalikan Chico yang kali ini ragu-ragu menembak bolanya masuk atau keluar. Berakhir sudah perjuangannya.
Bagi Chico kekalahan ini memperpanjang tren negatifnya. Pasalnya, dalam 13 event individual terakhir, dia cuma sekali lolos hingga perempat final atau lebih.
Chico telah keluar dari rank 30 besar dunia. Dia tertahan di peringkat 32 dengan poin yang tidak akan bertambah ataupun berkurang pekan depan.
Editor | : | Ardhianto Wahyu |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar