Tak ingin berkecil hati, Bagnaia juga teringat dan berharap bisa mengikuti jejak yang sempat ditorehan Marc Marquez beberapa tahun lalu.
Sama seperti dirinya, rider berjuluk Baby Alien itu juga sempat kehilangan gelar juara dunia usai menjadi raja dalam dua musim beruntun.
Kegagalan itu terjadi pada 2015, setelah itu Marquez bangkit kembali bersama Repsol Honda dan mendominasi jalannya kompetisi untuk menjadi juara dunia empat musim beruntun.
"Karena saya adalah seseorang yang belajar dari kesalahan saya dan saya tahu bahwa saya kalah dalam kejuaraan ini karena kesalahan saya," ucap Bagnaia.
"Marquez juga telah memenangkan dua gelar di MotoGP, ia kalah pada tahun 2015 dan memenangkan empat gelar lainnya secara beruntun," imbuhnya.
Editor | : | Agung Kurniawan |
Sumber | : | Motosan.es |
Komentar