Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kegagalan Argentina di Piala Dunia 1970, Terlupakan karena Tiga Kubu

By Kamis, 5 Oktober 2017 | 18:39 WIB
Carlos Alberto Torres mengangkat trofi Piala Dunia 1970 untuk timnas Brasil setelah mengalahkan Italia dalam final di Stadion Azteca, Meksiko, 21 Juni 1970. (STAFF/AFP)

Laga kontra Peru bisa menghadirkan kenangan buruk buat Argentina. Peru adalah kubu yang membuat Albiceleste gagal untuk pertama kali di kualifikasi.

Penulis: Christian Gunawan

Argentina akan selalu dianggap sebagai salah satu peserta terbaik Piala Dunia (PD). Mereka dua kali menjadi juara dunia (1978 dan 1986) selain tampil di tiga final lainnya.

Sayang, mereka tak selalu hadir di putaran final PD. Albiceleste tiga kali menolak berpartisipasi. Penolakan itu khas gara-gara darah panas Amerika Latin.

Di Prancis 1938, Argentina bersama Uruguay tak ikut ambil bagian karena marah. Alasan kemurkaan mereka adalah dua turnamen beruntun di Eropa (setelah 1934 di Italia).

Di Piala Dunia 1950, Tim Tango absen karena pertikaian dengan Federasi Sepak Bola Brasil, CBF.

Brasil adalah tuan rumah perhelatan itu. Empat tahun kemudian di Swiss, Argentina masih menolak berkompetisi.

Jika tak ngambekan, Argentina dengan kemampuannya sangat mungkin berpartisipasi di tiga pergelaran itu. Namun, di luar tiga PD itu, Albiceleste sekali gagal lolos.

Di kualifikasi PD 1970, Argentina membutuhkan kemenangan dengan selisih tiga gol untuk bisa melewati Peru dan Bolivia.

Jika mampu melakukannya di partai pamungkas Grup 1, Albiceleste akan unggul selisih gol dari kedua rival. Argentina menatap keuntungan berlaga di Buenos Aires di laga terakhir versus Peru.