Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelar Turnamen Bulu Tangkis Ganda, Jadi Bukti Sumbangsih Candra Wijaya Demi Jaga Supermasi Sektor Ganda

By Putri Annisa Maharani - Senin, 26 Agustus 2024 | 21:30 WIB
Konferensi Pers 12th Yonex-Sunrise Doubles Special Championships Presented by Candra Wijaya 2024, yang diselenggarakan di Senayan, Jakarta, Senin (26/8/2024). (PUTRI ANNISA/BOLASPORTCOM )

"Saya menggelar ajang ini pertama berterima kasih atas dukungan sponsor selama ini, khususnya Yonex Sunrise, juga team CWIBC yang terus konsisten ingin mempertahankan gengsi/supremasi ganda putra/putri/campuran kita," kata Candra Wijaya.

"Selain tentunya ikut mendukung, PP PBSI dengan melakukan pembinaan karna kejuaraan ini memiliki atau mendapat poin nasional."

"Lewat kejuaraan ini, kami ingin memberikan kesempatan lebih banyak kepada bibit-bibit pemain muda berbakat khususnya di kelompok ganda untuk terus semakin mengasah dan meningkatkan kemampuan, menambah jam terbang pengalaman."

"Dengan persaingan di dunia yang kini sedemikian ketat, tentu kita harus semakin giat dan konsisten bekerja sama dan bekerja keras utk bulutangkis Indonesia."

Kejuaraan khusus ganda ini pertama kali diselenggarakan pada 2009 dan berlangsung setiap tahunnya hingga 2019.

Hanya saja, pada 2016 ajang ini sempat tidak terselenggara karena kesulitan mencari arena pertandingan yang representatif.

Pasalnya, GOR Asia-Afrika, Senayan, sedang direnovasi untuk persiapan Asian Games 2018 sementara Hall Daihatsu CWIBC juga tengah dibangun.

Baca Juga: NOC Indonesia Ucapkan Terima Kasih untuk Pengulangan Sejarah 32 Tahun pada Olimpiade Paris 2024

Ketika pandemi Covid-19 melanda dunia dan juga Tanah Air, turnamen ini juga terpaksa rehat dan tidak bisa digelar selama tiga tahun yaitu pada 2020, 2021, dan 2022.

Dengan kondisi kesehatan di masyarakat makin membaik dan oleh pemerintah sudah dinyatakan sebagai endemi, ajang bergengsi ini bisa terselenggara kembali pada 2023.