Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Epilog untuk Sang Legenda: Pastikan BOLA di Tangan Anda!

By Sabtu, 27 Oktober 2018 | 09:54 WIB
Tabloid BOLA, tak lagi berwujud lembar kertas, tapi mewariskan jurnalisme cerdas.
Hanz Sinelir
Tabloid BOLA, tak lagi berwujud lembar kertas, tapi mewariskan jurnalisme cerdas.

Perubahan tren tak bisa dihindarkan, entah itu di dunia media atau sepak bola. Membaca ulasan runtut khas BOLA mungkin akan banyak menyita waktu generasi terkini yang begitu dinamis.

Kalau perlu baca judul saja, lebih cepat ke inti berita lebih baik, tanpa perlu tahu bagaimana latar belakang dan prosesnya.

Pendekatan langsung “umpan ke Kylian” dirasa lebih memanjakan mata ketimbang serangkaian operan presisi penuh kesabaran.


Wartawan Tabloid BOLA, Sem Bagaskara, bersama pelatih penyuka taktik penguasaan bola, Vincenzo Montella, di Casa Milan, Italia, pada Juli 2016(ISTIMEWA)

Namun, saya masih percaya penguasaan bola, atau kalau boleh saya tulis BOLA, adalah jalan utama menuju paradigma juara.

Pep Guardiola mengantar Manchester City kepada status kampiun Premier League 2017-2018 berikut deretan pemecahan rekor dengan cara yang selalu diyakininya.

“Penguasaan bola adalah langkah pertama. Langkah kedua, ketiga, dan keempat bisa menyusul setelahnya. Dengan memegang bola, tim punya kesempatan lebih banyak untuk membuat peluang dan menderita lebih sedikit ancaman lawan,” tutur Guardiola.

Guardiola ibarat ikan koi. Ia mampu berenang melawan arus deras sungai Premier League yang dijejali manajer-manajer pengusung taktik transisi seperti Juergen Klopp dan Unai Emery.

(Baca Juga: #TerimaKasihTabloidBola dan Jerih Payah Dapatkan Edisi Pamitan)

Pendekatan penguasaan bola ala Guardiola yang seringkali dianggap usang dan menjemukan itu nyatanya masih bisa berujung dengan kesuksesan, berhasil mencerahkan.

“Untuk memenangi laga, Anda mesti mengontrol laga dan permainan. Inilah cara untuk meningkatkan peluang menang. Saya yakin sepak bola jelek menurunkan peluang Anda untuk menang,” kata eks pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, yang pernah saya temui langsung di Casa Milan, Italia, pada 2016.

BOLA konsisten main cantik, meski pada akhirnya permainan indah sang tabloid legendaris sudah berakhir dan tak bisa lagi disaksikan.

Apa pun itu, saya masih percaya ada ratusan, ribuan, atau semoga jutaan ikan koi yang suka melawan arus dan haus dengan konten premium.

Bagi saya, BOLA sekarang tak lagi berwujud lembar demi lembar kertas. BOLA bermakna pemberitaan elegan dan jurnalisme cerdas. Warisan yang harus terus lestari dan abadi.

Karena itu, pastikan BOLA di tangan Anda! 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : The Guardian, Football Italia
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
25
60
2
Arsenal
25
53
3
Nottm Forest
25
47
4
Man City
25
44
5
Bournemouth
25
43
6
Chelsea
25
43
7
Newcastle
25
41
8
Fulham
25
39
9
Aston Villa
25
38
10
Brighton
25
37
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Real Madrid
24
51
2
Atlético Madrid
24
50
3
Barcelona
23
48
4
Athletic Club
24
45
5
Villarreal
24
41
6
Rayo Vallecano
23
35
7
Mallorca
24
34
8
Real Betis
24
32
9
Osasuna
24
32
10
Girona
24
31
Klub
D
P
1
Napoli
25
56
2
Inter
25
54
3
Atalanta
25
51
4
Juventus
25
46
5
Lazio
25
46
6
Fiorentina
25
42
7
Milan
24
41
8
Bologna
24
41
9
Roma
25
37
10
Udinese
25
33
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X