Setelah itu, titel kampiun seakan selalu menjadi milik mereka.
Tercatat, Kido/Hendra menjadi juara dunia 2007, meraih medali emas Olimpiade Beijing 2008, dan menyabet medali emas Asian Games 2010.
Baca Juga: Bob Arum Isyaratkan Duel Ke-3 Fury Vs Wilder Tidak di AS atau UK
Satu-satunya kegagalan Kido/Hendra sepanjang karier mereka adalah mempersembahkan Piala Thomas untuk Indonesia.
Selama tiga kali memperkuat skuad Merah Putih pada kejuaraan beregu putra tertinggi di dunia itu, Kido/Hendra cuma bisa meraih dua medali perunggu (2006 dan 2008) serta satu medali perak (2010).
Namun, hasil minor ini tidak membuat Kido/Hendra tak bisa menempati urutan teratas peringkat dunia.
Per September 2007, Kido/Hendra tercatat sebagai pasangan ganda putra nomor satu dunia.
5. Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
Indonesia sempat kembali tak menguasai nomor ganda putra setelah Kido/Hendra memutuskan keluar dari pemusatan latihan nasional (pelatnas) dan beberapa tahun kemudian berpisah jalan.
Editor | : | Diya Farida Purnawangsuni |
Sumber | : | Berbagai sumber |
Komentar