Dia juga berpengalaman melatih sejumlah klub di Afrika.
Troussier pernah satu kali bertemu timnas senior Guinea dalam Piala Afrika 1998 saat mengasuh Burkina Faso dengan kemenangan tipis 1-0.
Timnas U-23 Indonesia belum pernah bertemu dengan Guinea di semua level usia.
Garuda Muda juga belum sempat berhadapan dengan tim Afrika.
Namun, Shin Tae-yong sudah sangat kenyang meladeni tim-tim Afrika, seperti Aljazair U-23, Burundi, Senegal, Maroko U-23, Guinea U-20, Maroko, Zambia U-20, Jamaika, Nigeria U-23, Libya, dan Ghana U-20.
Dia meraih enam kemenangan dan dua imbang dari pertemuan dengan tim-tim Afrika itu, selebihnya imbang.
Khusus ketika menghadapi Timnas U-20 Guinea di Piala Dunia U-20 2017, Shin mempersembahkan kemenangan telak 3-0 untuk Timnas U-20 Korea Selatan.
Tim yang akan dihadapi Indonesia di play-off nanti adalah Timnas U-23 Guinea.
Sekuat apa tim besutan Morlaye Cisse tersebut?
Guinea melaju ke babak play-off Olimpiade Paris 2024 setelah menempati peringkat keempat di Piala Afrika U-23 2023.
Editor | : | Taufik Batubara |
Sumber | : | Soha.vn, FIFA.com |
Komentar