3. Licin dan Berkerikil
Aspal yang kotor tidak hanya membuat pembalap mudah selip. Mereka juga harus menghadapi kerikil yang diterbangkan pembalap di depan mereka.
Tikungan terakhir dan tikungan 1 disebut sebagai area terburuk.
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez, sampai menunjukkan memar pada lehernya karena terkena serpihan kerikil.
"Rasanya seperti ditembak pistol atau semacamnya," kata Marquez, dikutip dari Crash.
"Tikungan 1 paling buruk karena aspalnya buruk, motor pembalap di depan Anda bisa mengirim kerikil, tetapi sejak beberapa jam terakhir kondisinya lebih baik."
4. Rapat Darurat
Kondisi lintasan yang berlumpur membuat tes pramusim MotoGP Mandalika sempat dihentikan.
Tes yang seharusnya berakhir pada pukul 17.00 WITA diundur sampai 17.45 karena lintasan sempat ditutup selama beberapa saat.
Jeda red flag digunakan untuk mengumpulkan pembalap dalam pertemuan mendadak.
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | antaranews.com, Crash.net |
Komentar